Sabtu, 01 November 2008

UBUNTU 8.10 INTREPID IBEX RESMI DIRILIS

Ubuntu 8.10 Intrepid Ibex, versi terbaru dari distro Linux populer Ubuntu telah dirilis secara kepada publik. Walaupun tidak membawa sesuatu yang revolusioner, Ibex yang dikembangkan selama enam bulan mengantarkan beberapa perubahan yang meningkatkan pengalaman pemakaian Ubuntu dengan menitik beratkan pada kemudahan untuk mendapatkan konektivitas internet setiap saat, sesuai janji Mark Shuttleworth di awal tahun ini maupun beberapa fitur kejutan. Dalam artikel ini kami akan membahas beberapa fitur yang baru di Ubuntu terbaru ini.

Selain menggunakan versi terbaru dari komponen-komponen standar yang dipakai berbagai distro Linux seperti kernel 2.6.27, Gnome 2.24, X.Org 7.4 dan lain-lain, Ubuntu juga mengemas beberapa fitur spesifik untuk Ubuntu seperti yang ada di bawah ini.

Network Manager

Manajemen konektivitas jaringan di Linux biasanya cukup rumit, terutama untuk koneksi nirkabel. Network Manager baru di Ibex memungkinkan PC Anda untuk terhubung ke jaringan bahkan sebelum login, mendukung koneksi 3G tanpa perlu konfigurasi manual, beberapa koneksi sekaligus dan PPPoE. Ubuntu kini juga akan secara otomatis mengenal berbagai modem 3G berbasis USB maupun PCMCIA tanpa membutuhkan konfigurasi manual lagi.

Network manager baru Ubuntu

Portable Ubuntu

Kemungkinan merupakan salah satu fitur paling menarik dalam rilis ini, Intrepid Ibex mengemas sebuah aplikasi yang dapat dengan mudah membuat instalasi Ubuntu di flash disk dan menggunakannya sebagai media penyimpanan yang secara permanen menyimpan segala dokumen dan konfigurasi Anda. Dengan kata lain, Anda dapat menyimpan folder home di flash disk dan tidak hanya sekedar menggunakannya sebagai LiveCD, melainkan sebagai OS utama Anda yang dapat Anda bawa-bawa!

Membuat Ubuntu di USB

System Cleaner

Apabila pengguna Windows memiliki banyak sekali aplikasi untuk membersihkan dan mengoptimisasi sistem mereka, Ubuntu kini juga secara default mengemas aplikasi System Cleaner. Aplikasi ini akan memperlihatkan aplikasi-aplikasi yang sudah tidak dipakai lagi, menemukan baris-baris yang salah atau berlebih di xorg.conf, /etc/fstab dan mem-backup berbagai konfigurasi penting sebelum Anda ubah.

Aplikasi System Cleaner di Ubuntu Intrepid Ibex

Folder Terenkripsi

Ketik "ecryptfs-setup-private" di terminal dan Ubuntu akan membantu Anda menyembunyikan atau mengenkripsi folder di direktori home Anda. Proses enkripsi ini bersifat transparan dan langsung diaktifkan saat Anda login. Anda akan melihat data yang Anda miliki, tetapi pengguna komputer lain tidak akan melihat adanya file Anda di situ sehingga Anda dapat menggunakan fitur ini untuk menyimpan file rahasia tanpa menggunakan full disk encryption yang memperlambat kinerja komputer.

Configless X.Org

Siapapun yang pernah bergelut dengan xorg.conf yang menyimpan semua konfigurasi grafis Linux berikut banyak aksesori komputer lain tahu banyaknya waktu yang dihabiskan agar semuanya berjalan sempurna. Di versi Ubuntu terbaru ini sebagian besar pengguna dapat menggunakan Ubuntu dengan xorg.conf yang kosong. Ubuntu akan secara otomatis mendeteksi driver yang paling cocok, resolusi monitor terbaik dan aksesori lain.

Guest Account

Akun "Guest": salah satu dari tips keamanan terbaik untuk Windows adalah dengan membuat akun tamu dengan otorisasi terbatas untuk dipakai orang lain. Ibex secara default menambahkan sebuah akun "Guest" dengan hak akses terbatas dan tidak dapat membaca file-file yang tersimpan di folder home.

Guest account di Ubuntu Intrepid Ibex


Terlebih lagi Ibex juga memungkinkan pengguna untuk berpindah dari satu akun ke akun yang lain dengan satu klik saja di melalui tombol "Power" di bagian kanan atas halaman. Kini Anda tidak perlu terlebih dulu melakukan log out sebelum melakukan log in lagi saat berganti akun.

Video dan Audio Web Berkualitas Tinggi

Dukungan lebih baik untuk audio dan video di web: Ubuntu kini mendukung opsi video berkualitas tinggi di YouTube!

Video berkualitas tinggi di Ubuntu Intrepid Ibex


Klik di sini untuk mengunduh Ubuntu Intrepid Ibex. Setelah keluarnya Intrepid Ibex, kini kita akan menunggu keluarnya versi Ubuntu selanjutnya Ubuntu Jaunty Jackalope enam bulan lagi yang akan menitik beratkan pada kinerja!

"masih berminat ngadain ubuntu release party lg????"
by pecinta wanita tp q bkn buaya

Tidak ada komentar: